Minggu, 09 Oktober 2011

DAMPAK DARI PENGGUNAAN FACEBOOK


Mendengar kata facebook sepertinya sudah tidak asing lagi di telinga kita, Facebook merupakan jejaring social yang saat ini sedang digemari oleh berbagai kalangan dan berbagai profesi. Facebook didirikan oleh Mark Zuckerberg bersama teman sekamarnya dan sesama mahasiswa ilmu komputer Eduardo Saverin, Dustin Moskovitz dan Chris Hughes pada tahun 2004. Dengan Facebook kita dapat membuat profil pribadi, dan menambahkan pengguna facebook lain untuk menjadi teman kita dan bertukar informasi dengannya. Selain itu kita juga dapat membuat group tertentu dan atau bergabung pada suatu group yang sudah ada.
Sebagai teknologi baru, sudah pasti ada dampak positif dan dampak negatifnya, tak terkecuali untuk facebook, jejaring sosial yang satu ini juga memiliki dampak positif dan dampak negatif bagi penggunanya. Berikut ini adalah beberapa dampak positif dan negatif penggunaan facebook bagi penggunanya.

Dampak Positif
Facebook sebagai media promosi
Sebagai jejaring sosial yang memiliki banyak pengguna, facebook seringkali dijadikan media untuk mempromosikan produk, jasa, kemampuan, intansi dan sebagainya. Bahkan pada saat pemilihan umum facebook dijadikan salah satu media oleh partai untuk mempromosikan calon-calonnya.

Facebook sebagai media untuk mengeluarkan pendapat
Dengan banyaknya kasus yang terjadi dinegeri ini mengundang banyak reaksi dari berbagai kalangan masyarakat Indonesia yang demokratis. Oleh karena itu, berbagai organisasi menyediakan tempat untuk menampung berbagai pendapat dan aspirasi masyarakat, dan Facebook dijadikan sebagai salah satu media yang tepat untuk menampung berbagai pendapat masyarakat yang beragam.

Facebook sebagai media untuk mempererat silaturahim dan bertukar informasi
Facebook merupakan jejaring sosial yang memungkinkan kita untuk berinteraksi secara langsung dengan pengguna lain dan bertukar informasi dengannya. Mungkin inilah kegunaan facebook yang paling dirasakan bagi sebagian besar pengguna Facebook, bahkan kita dapat menemukan dan berinteraksi kembali dengan orang-orang yang sudah lama tidak ditemui.

Facebook sebagai sarana diskusi
Di facebook kita dapat membuat atau mengikuti berbagai group sebagai arena untuk diskusi bagi sesama anggotanya.

Facebook sebagai tempat curhat
Update status..  Pengguna facebook dapat menulis status tentang apa saja, dan sebagian besar orang menjadikan facebook sebagai media untuk mengungkapkan perasaan dan unek-uneknya. Dan pengguna lain dapat menanggapi status dengan berkomentar atau hanya dengan menyukai status tersebut.



Dampak Negatif
Seperti yang saya pernah alami sebelumnya, facebook memiliki efek kecanduan, rasanya tiada hari tanpa facebook. Banyak waktu yang terbuang percuma hanya untuk hal yang kurang bermanfaat. Selain itu facebook juga dapat menjadikan penggunanya boros, dengan mengharuskannya untuk selalu terkoneksi dengan internet sehingga harus mengeluarkan biaya lebih untuk sekedar menggunakan facebook, apalagi bagi pengguna  yang menggunakan HPnya untuk membuka halaman facebook, bisa-bisa pulsanya habis dengan seketika.
Dengan adanya facebook, sebagian orang menjadi keasikan facebookan dan meninggalkan atau lupa mengerjakan kewajibannya. Banyak orang yang tadinya mengkoneksikan internet untuk mengerjakan tugas, mencari referensi, atau mencari informasi ujung-ujungnya facebookan juga.
Selain itu, facebook juga memungkinkan semakin maraknya pergaulan bebas dan segala modus kejahatan. Seperti yang kita ketahui bersama saat ini telah banyak sekali kasus yang melibatkan facebook sebagai medinya, mulai dari penculikan, penipuan, dan sebagainya.
                Mungkin itulah beberapa dampak positif dan negatif dari penggunaan facebook. Sebagai user yang menggunakan Facebook sebaiknya kita dapat memfilter diri kita dari berbagai dampak negatif yang ditimbulkan sehingga kita dapat menggunakan berbagai perkembangan teknologi dengan bijaksana.

BERSELANCAR DENGAN INTERNET TERNYATA MENYENANGKAN


 Internet merupakan singkatan dari Interconected Networking, yang berarti suatu jaringan komputer yang terhubung dengan luas. Internet berasal dari sebuah jaringan komputer yang dibuat pada tahun 1970-an yang terus berkembang sampai sekarang menjadi jaringan dunia yang sangat luas. Jaringan tersebut diberi nama ARPANET, yaitu jaringan yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat. Kemudian, jaringan komputer tersebut diperbaharui dan dikembangkan sampai sekarang dan menjadi tulang punggung global untuk sumber daya informasi yang disebut internet. Dengan menggunakan internet kita bisa mengetahui banyak hal, mencari informasi, mendownload lagu, berkomunikasi dengan teman, dan sebagainya. Oleh karena itu, pada zaman yang serba modern ini internet digunakan pada berbagai aspek kehidupan. Dan internet sudah menjadi suatu kebutuhan bagi masyarakat dunia.
                Pada awalnya saya mengenal kata internet saat duduk di bangku SMP, saat itu saya belum mengerti dan belum ingin mencoba menggunakan internet. Bagiku pada saat itu internet adalah hal yang asing, banyak teman sekelasku yang membicarakannya mereka menceritakan bahwa dengan internet mereka dapat saling berbagi informasi. Dan munculah pemikiran dalam diriku bahwa internet adalah media yang dapat membongkar semua informasi tentang penggunannya, dan aku tidak pernah berani untuk menggunakan internet.
                Kemudian pada saat duduk dibangku SMA, banyak sekali tugas yang mengharuskanku searching di internet. Mau tidak mau akupun harus pergi ke warnet dan menggunakan internet. Bagi orang awam seperti saya, dalam menggunakan internet sepertinya memerlukan panduan seseorang, aku pun mengajak teman yang sudah menggunakan internet sebelumnya dan memintanya untuk mengajariku menggunakan internet. Dan pada saat itulah aku takjub dengan  sosok internet ternyata di internet kita bisa menggali banyak informasi.
                Setelah itu, saya pun jadi sering datang ke warnet bahkan disela-sela jam istirahat sekolah, aku senang sekali bisa mendapatkan banyak gambar dan informasi tentang idolaku, selain itu akupun mendapat berbagai referensi mengenai pelajaran sekolah selain buku paket yang disediakan oleh sekolah. Karena biaya warnet pada saat itu masih mahal, orang tuaku pun memutuskan memassang internet di rumah menggunakan kabel telephone. Tak ada satu haripun yang aku lewatkan tanpa internet, lama kelamaan akupun semakin mengenal internet dan tidak hanya digunakan untk mencari informasi, aku pun menggunakannya untuk mendownload lagu dan membuat akun dibeberapa jejaring social seperti baer share, friendster, dan facebook.
                Senang sekali berseluncur menggunakan internet, saya bisa mencari banyak informasi, mendownload berbagai macam lagu dan software, serta berinteraksi dengan teman-teman di dalam negeri maupun di luar indonesia bahkan berkat internet saya bisa menemukan dan berinteraksi kembali dengan orang-orang yang sudah lama tidak ku temui.
                Dan sejak saat itu, saya menjadikan internet sebagai kebutuhan yang cukup penting. Apalagi untuk saat ini, sebagai mahasiswi jurusan Teknik Informatika aku tidak bisa terlepas dari sosok internet. :)

Followers