Jumat, 29 April 2011

BAHAYA MAKAN DAN MINUM SAMBIL BERDIRI

Setelah sekian lama, akhirnya saya menemukan jawaban atas pertanyaan saya. Dalam salah satu hadist dikatakan “Janganlah kamu minum sambil berdiri”. Hadist ini sempat membuat saya bertanya-tanya, mengapa minum sambil berdiri dilarang? Hal ini dilarang pasti ada sebabnya. Kemudian saya pun segera mencari jawabannya, dan ternyata dari segi kesehatan minum atau makan sambil berdiri ternyata dapat membahayakan tubuh kita.
                Di dalam tubuh kita terdapat organ yang bernama Sfringer yaitu suatu struktur maskuler yang bisa membuka  dan menutup. Dan ternyata sfringer ini hanya bekerja pada saat kita duduk, sehingga jika kita minum atau makan sambil berdiri, air yang masuk ke dalam tubuh  akan masuk begitu saja tanpa disaring oleh sfringer. Kalo udah begini, materi-materi yang tidak tersaring oleh sfringer tersebut akan terus terbawa dan nantinya akan terjadi pengendapan di ureter. Dan inilah yang bisa menyebabkan penyakit kristal ginjal.
                Dan selain itu, jika kita minum sambil berdiri maka akan menyebabkan jatuhnya cairan dengan keras ke dasar lambung sehingga dapat menyebabkan benturan dan turunnya usus sehingga jika hal ini dilakukan berulang kali akan menyebabkan difungsi pencernaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Followers